TEROPONG – KUTIM. Kontingen Kutim untuk Porprov VII Kaltim di Berau, resmi dilepas Bupati Kutim H Ardiansyah Sulaiman di area Polder Ilham Maulana, Sangatta Utara, Sabtu (19/11/2022). Pada Porprov Kaltim kali ini, Kontingen Kutim akan berlaga di 53 cabang olahraga (cabor). Lebih dari seribu atlet dan ofisial masuk dalam kontingen.

“Kekuatan kita (Kutim) ada 1.362 atlet dan tim ofisial. Alhamdulillah, Pemkab Kutim telah memback up olahraga kita bersama ini. Kutim Bisa Kutim Juara,” tegas Kasmidi selaku Ketua Kotingen Kutim untuk Poprov Kaltim di Berau.

Saat pelepasan seluruh manajer, atlet hingga ofisial sudah mengenakan seragam kontingen yang dominasi warna kuning dan sedikit motif biru. Menandai pelepasan, Bupati menyerahkan bendera putih dengan logo kabupaten kepada ketua kontingen. Selain itu juga memakaikan jaket kepada salah seorang atlet. (Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here